30 Mar 2011

PT Liga Pastikan ISL Tetap Bergulir


Presiden Komisaris PT Liga Indonesia, Andi Darussalam Tabusalla menegaskan kompetisi Indonesia Super League (ISL) akan tetap berlangsung normal.

Carut marut PSSI di bawah kepengurusan Nurdin Halid yang sudah tidak diakui oleh pemerintah, tidak akan mengganggu jadwal laga yang selama ini sudah berjalan.


“Kompetisi akan jalan terus. Sebagai Ketua BLI, saya tetap harus menyelamatkan kompetisi sepak bola agar tetap berjalan normal,” kata Andi, seperti dilansir dari tempointeraktif, Rabu (30/3).


Ia mengaku telah berkoordinasi dengan klub-klub peserta kompetisi. “Mereka tetap berkeinginan terus menyelesaikan kompetisi sampai selesai karena ini terkait dengan kontrak pemain dan manajemen klub.”


Menpora Andi Mallarangeng, memastikan seluruh pertandingan LSI, Divisi Utama, Divisi I, II, dan III tetap berjalan sebagaimana mestinya dengan supervisi KONI/KOI bersama Pengprov PSSI dan Klub setempat. Jaminan ini diungkapkan setelah Menpora memberi pernyataan tidak mengakui lagi Nurdin Halid sebagai Ketua Umum PSSI, dan Nugraha Besoes sebagai Sekretaris Jenderal PSSI, serta seluruh kegiatan keolahragaan yang diselenggarakan kepengurusan PSSI tersebut, Senin (28/3) kemarin.


Andi Darussalam, berpegangan pada jaminan pemerintah tersebut. “Kami juga telah berkoordinasi dengan KONI/KOI melalui Hendardji Supanji,” ujarnya.


Pimpinan badan LSI ini menjelaskan ke KONI/KOI menyangkut perangkat kompetisi yang harus ada. Wasit asing tetap akan didatangkan untuk memimpin pertandingan.


Pelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan, menilai pemerintah saat ini harus fokus menyelamatkan semua kompetisi sepak bola di tanah air. “Hajatan kompetisi sepak bola harus diselamatkan lebih dulu,” ujarnya. Mengenai ide menggabungkan LSI dengan Liga Primer Indonesia (LPI), kata dia, itu langkah selanjutnya.


Mantan pemain tim nasional ini menilai kisruh PSSI semakin memanas karena banyak pihak bicara soal sepak bola padahal mereka kurang mengerti sepak bola. “Sportivitas dan fairplay harus tetap diutamakan,” tegasnya.

Anda sedang membaca Artikel tentang PT Liga Pastikan ISL Tetap Bergulir, jika Anda menyukai Artikel di blog ini, silahkan masukkan email Anda dibawah ini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel baru.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...