31 Mar 2011

Statuta Direvisi, Toisutta dan Nirwan OK, NH Selesai!

Ketua Komite Pemilihan Ketua Umum PSSI hasil Kongres Riau, Harbiansyah Hanafiah menyatakan bahwa salah satu hal yang akan dibahas pada Kongres 20 April mendatang adalah merevisi statuta PSSI pasal 35 Ayat 4 yang berbunyi…tidak sedang dinyatakan bersalah atas sesuatu tindakan kriminal pada saat kongres…

Revisi ini jelas akan berimbas pada niat Ketua PSSI Nurdin Halid maju kembali sebagai calo Ketua Umum Periode 2011-2015.


Menurut Habiansyah yang akan direvisi adalah kata “sedang” akan diganti dengan “pernah” terlibat kasus pidana, selain itu statuta yang menyebut pernah menjadi pengurus PSSI diganti pernah mengurus sepak bola minimal lima tahun.


Harbiansyah seperti yang dilansir dari Kompas juga menyatakan akan memberikan peluang kepada George Toisutta, Arifin Panigoro, dan Nirwan Bakrie untuk mengajukan diri sebagai kandidat ketua umum PSSI 2011-2015.


Ketiganya menurut Harbiansyah masih memungkinkan bersaing pada bursa pemilihan Ketua Umum PSSI pada Kongres mendatang.

Anda sedang membaca Artikel tentang Statuta Direvisi, Toisutta dan Nirwan OK, NH Selesai!, jika Anda menyukai Artikel di blog ini, silahkan masukkan email Anda dibawah ini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel baru.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...